Laporkan Penyalahgunaan

 

WELCOME TO IBUK OZ TALE

header Ibuk Oz Tale

10 Contoh Teks Prosedur Sederhana dalam Bahasa Inggris

1 komentar
Konten [Tampil]

            10 Contoh Teks Prosedur Sederhana dalam Bahasa Inggris ini sangat Ozpeedia rekomendasikan kepada sobat nongki. Siapa yang masih bingung kalau di suruh sama guru Bahasa Inggris untuk membuat teks prosedur? Hayo tunjuk tangan! Waduh, padahal zaman sudah begitu canggih loh, karena sekarang zamannya browsing di internet. tinggal ketik kata kunci dalam mesin pencari google tanpa menunggu lama dalam hitungan detik  berbagai jenis teks prosedur dalam Bahasa Inggris akan muncul pada beranda Google.

            Tapi, masalahnya kadang teks yang sobat nongki temukan agak sulit ya dipahami. Nah, Ozpeedia sudah menyiapkan teks prosedur yang dibuat oleh peserta didik kelas IX dari SMPN 05 Jujuhan. Jadi teks prosedurnya lebih mudah dipahami karena berdasarkan pengalaman sehari-hari dan pemikiran mereka sendiri yang di dampingi oleh Ibuk Oz

Fungsi Sosial, Struktur Teks dan Unsur Kebahasaan 

Teks Prosedur

 

gambar fungsi sosial, struktur teks dan unsur kebahasaan teks prosedur

            Sebelum Ozpeedia lanjutkan ke contoh teks prosedur, ada baiknya sobat nongki mengetahui lebih dulu fungsi sosial, struktur teks dan unsur kebahasaan yang ada pada teks prosedur.

a. Fungsi Sosial

            Fungsi sosial teks prosedur sama dengan tujuan kenapa teks tersebut dibuat. Teks prosedur biasanya tujuan atau fungsi sosialnya adalah untuk memberitahukan cara membuat sesuatu, melakukan sesuatu dan menggunakan sesuatu. Topik yang biasanya dipakai dalam teks prosedur yaitu topik tentang cara membuat makanan dan minuman dan tutorial melakukan atau menggunakan sesuatu.

b. Struktur Teks

            Setelah mengetahui tujuan atau fungsi sosial sebuah teks maka sobat nongki akan mengidentifikasi struktur teks atau kerangka teksnya. Memahami struktur teks ini akan bermanfaat ketika sobat nongki mendapat tugas dari ibu guru untuk membuat teks prosedur.

            Ada tiga struktur teks yang pertama Goal/Title (tujuan/judul), Ingredients/Materials (resep/bahan-bahan) dan Method/Steps (metode/langkah-langkah). Pada struktur yang pertama yaitu Goal/Title sobat nongki akan menuliskan judul dari teks prosedur yang dibuat, lalu pada struktur yang kedua sobat nongki akan menuliskan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat teks prosedur tersebut, dan pada tahap terakhir sobat nongki akan menuliskan langkah-langkah cara membuat, melakukan atau menggunakan sesuatu dari awal sampai akhir.

c. Unsur Kebahasaan

            Untuk mengenali sebuah teks sobat nongki harus mengenali ciri-ciri atau kekhasan teks tersebut, jadi unsur kebahasaan ini bisa dikatakan seperti ciri-cicri kebahasaan. Jadi, apa sih ciri-ciri kebahasaan teks prosedur, yaitu teks prosedur menggunakan kalimat perintah (prepare a glass, add a spoonfull of salt, mix the dough, stirr them well), kata kerja (prepare, add, mix, stir) dan kata penghubung urutan (first, second, third, fourth, etc., then, next, after that, finally etc).

 10 Contoh Teks Prosedur Sederhana dalam Bahasa Inggris

A. Teks Prosedur Sederhana tentang Makanan

1. How to Make Fried Sausage by Chyntia Putri Andini

  
Gambar cara membuat sosis goreng

Materials :
  • A plate
  • 200 ml cooking oil
  • Two slices of sausages
  • A frying pan
  • A spatula
  • Ketchup

Steps :
  1. Heat frying pan on a stove
  2. Pour 20 ml cooking oil into a pan
  3. Put in two slices of sausages
  4. Flip the sausages until it cooked
  5. Serve the sausages with ketchup on a plate


2. How to Make Orange Nutri gel by Taymula Salsabila

  
gambar nutrijel jeruk

The Materials:
  • One sachet of Orange Nutri gel
  • One glass of sugar
  • Three and a half cups of water
  • A pan
  • A spoon
  • A bowl

The Steps:
  1. Prepare the pan
  2. Put in one sachet of Orange Nutri gel into a pan
  3. Add one glass of sugar
  4. Pour three and a half of water into the pan
  5. Stir until it mixed
  6. Turn on the stove
  7. Put the mixture of Orange Nutri gel on the stove and let it until boiled
  8. Turn off the stove and put it in a container
  9. Wait until the Orange Nutri gel cooled then put it in a refrigerator
  10. Orange Nutri gel is ready to serve



B. Teks Prosedur Sederhana tentang Minuman

3. How to Make Iced Lemon Tea by Naela Atrike Dwi Putri

  
gambar es teh lemon

Materials:
  • A glass
  • A Spoon
  • A bag of tea
  • A spoon of lemon water
  • A slice of lemon
  • Two spoon of sugar
  • A quarter cup of warm water
  • Iced cubes
  • A pipette

The Steps:
  1. Prepare a glass
  2. Put in two spoon of sugar into a glass
  3. Put in a bag of tea
  4. Pour a quarter of warm water
  5. Pour a spoon of lemon water
  6. Stir with a spoon
  7. Put in iced cubes
  8. Put on a slice of lemon
  9. Iced lemon tea is ready to serve with a pipette

4. How to Make Iced Coconut by Pinkan Dwi Ariska

  
gambar membuat es kelapa

The Materials:
  •  A glass
  • A pipette
  • A spoon
  • A coconut
  • Ice cubes

The Steps :
  1. Prepare a glass
  2. Add coconut water and its contain into a glass
  3. Put in ice cubes
  4. Coconut is ready to serve with a pipette


C. Teks Prosedur Sederhana tentang Manual (Melakukan Sesuatu)

5. How to Make a Bed by Andela

gambar merapikan tempat tidur

The Preparation :
  • A Broom stick
  • A bed
  • A Bedsheet

The Methods:
  1. Take the old bedsheet out
  2. Punch the bed with a broom stick
  3. Change the old bedsheet into the new one
  4. Arrange the pillow and bolster    

6. How to Wash Hand by Vovi Permata Sari

gambar mencuci tangan

The Preparation:
  • Water
  • Hand wash soap
  • Tissue

The Steps:
  1. Wet your hand with water
  2. Put some hand wash soap on your hand
  3. Rub the palm of your hand together, the sidelines of your finger and the back of your hand
  4. Wash your hand with water
  5. Dry your hand with water

7. How to Be on Time to School by Lusi Palisa

 
gambar tepat waktu ke sekolah

 
The Preparation :
  • School stuff
  • Set sleeping time
  • Alarm

The Steps :
  1. Make sure you have prepared school stuff before going to bed
  2. Try to sleep before ten o'clock
  3. Pray before sleeping
  4. Do not forget to set an alarm before going to bed
  5. You will wake up early tomorrow and come on time to school



8. How to Upload a Picture in Facebook by Cika Anjeli

    
gambar mengunggah poto di FB

The Preparation :
  • A handphone
  • Internet data
  • Facebook Application
  • Your best picture

The Steps :
  1. Open facebook application in your handphone
  2. Click icon photos in facebook
  3. Choose your best picture
  4. Click next
  5. Click posting
  6. Your picture has been uploaded successfully 



9. How to Install An Application in Your Handphone by Meisya

   
gambar cara menginstal apliaksi di handphone

The Preparation :
  • A handphone
  • Internet Data
  • Playstore application

The Methods :
  1. Prepare a handphone
  2. Turn on the internet data
  3. Open Playstore application in your handphone
  4. Type application you want
  5. Click install
  6. Wait until the application is done to be installed
  7. The application is ready to be used


10. How to clean Your Bedroom by Klara

   
gambar membersihkan kamar

The Preparation :
  • A broom
  • A rag
  • A mop
  • A duster
  • A bottle sprayer

The Steps :
  1. Exchange the old matress with a new one
  2. Sweep the floor with a broom then clean it with a mop
  3. Spray the window mirror with bottle sprayer then wipe it with a rag
  4. Do that activity once a week
  5. Your bedroom become cleaner

            Nah, itulah 10 contoh teks prosedur sederhana dalam bahasa inggris, menarik ya hasil karya peserta didik SMPN 05 Jujuhan. Next, Ozpeedia akan memposting soal-soal teks prosedur. Tungguin ya sobat nongki.



Mairoza HR
Seorang Guru Bahasa Inggris yang Mengajar di SMP Negeri 2 Jujuhan. Guru Penggerak Angkatan 5 Kabupaten Bungo. Ko Kapten Belajar.id Provinsi Jambi. Fasda Litnum Kabupaten Bungo. Sahabat Teknologi Jambi 2024

Related Posts

1 komentar

  1. Aku jadi inget pas SMP dulu ada matsri pembelajaran ini di sini tugasnya snggaj cuma disuruh bikin procedure text, mslainkan juga disuruh bikin makanan dan itu berkelompok sama temen-temen. Inget bnaget kami sekelompok memutuskan bikin perkedel tapi yang bikin mamiku WKWKWKWKKW

    BalasHapus

Posting Komentar